Pakai Day Cream Lamour, Siap-siap Makin Glowing

September 05, 2019


Halo Mak-mak kece dumay! Apa kabar hari ini?
InsyaAllah sehat semua ya.  Mak, saya mau sharing sedikit seputar skincare yang biasa saya pakai.

Emak-emak kalau dipuji suami or teman wajahnya rada bersihan pasti seneng dong?! Gak terkecuali saya ... hehehe. iya lah ya ... Apalagi mengingat diri bukan tipikal perempuan yang rajin melakukan perawatan tubuh khususnya wajah. Kalau banyak wanita "me timenya" ke salon, saya mah jujur ... gak sempat di samping aslinya memang males buang-buang waktu, meski gak menampik keinginan terlihat glowing itu fitrahnya setiap wanita.

Sempet lama punya wajah kusam, dengan komedo yang menumpuk manja di daerah T.  Ditambah punya jenis kulit berminyak dengan pori-pori besar dan demen sekali makan gorengan, lengkap sudah penderitaan 😂😂

Walau sekarang udah laku dan jadi seorang emak-emak dua anak sekaligus istri, ciee ... kok ya tetep aja namanya perempuan ... pengen terlihat cantik di depan suami. Beberapa kesempatan kumpul bareng temen lama di acara reuni, atau sekedar nongkrong bareng temu kangen ... issh rada minder loh saya ... Mereka kok hampir semua  tampak makin kinclong mempesona.

Suatu hari tepatnya dua tahun lalu, saya kerap kepo dan mengintip jualan temen di FB yang memajang serangkaian produk perawatan wajah lengkap bahkan tak jarang menayangkan berbagai testimoni pelanggan yang terlihat kinclong setelah menggunakan produk itu.  Brand Lamour Skincare namanya.  Sepintas melihat kemasan masing-masing produk saya pikir ini mesti made in luar negeri, soalnya terlihat mewah dengan dominan merah dengan tampilannya gak main-main.  'Ini kayaknya produk mahaaal deh ...' bisik batin saya.

Ternyata, dugaan saya salah, Mak... Lamour itu asli karya anak bangsa, tepatnya seorang pengusaha muda yang cuantik abis, berhijab yang stay di kota Malang, Mba Lynda namanya. Kerennya lagi perusahaannya gak main-main punya laboratorium dan klinik khusus kencantikan untuk brand yang dibuatnya itu.

Makin tertarik mencoba skincarenya karena sang temen menjelaskan secara detail kalau produk Lamour semua terbuat dari bahan aman untuk kulit wajah, sudah terdaftar BPOM, 100% halal, bahkan sudah wara-wiri di berbagai ekspo produk lokal di Jakarta maupun mancanegara. Wiih ... Sebagai muslimah, makin excited dong saya...

Walau begitu sempet melongo bingung, karena LAMOUR Skincare itu ternyata itemnya buanyak banget. Tapi akhirnya dibikin lega belakangan, karena ternyata kita gak musti pake kesemuanya.  Cukup pilih produk yang sesuai dengan permasalahan kulit masing-masing individu.  For example, saya yang kulitnya kusam, di awal perawatan hanya perlu paket reguler ditambah Serum Exo dan Serum Brightening. Isi di dalam paket reguler itu ada 6 item penting perbaikan kulit wajah -- salah satunya adalah Day Cream.


Minggu-minggu pertama pemakaian paket reguler dan pernak-perniknya Alhamdulillah gak ngalami purging atau pengelupasan kulit sebagai reaksi detoksifikasi sebagaimana yang dialami beberapa customer. Namun yang harus digarisbawahi hasil nyata  Lamour itu TIDAK INSTAN.  Butuh proses panjang dan ketelaten karena memang berbahan dasar alami.

Saking sukanya dengan hasil Lamour, akhirnya memutuskan gak hanya jadi menjadi pemakai, tapi penjual.  Sepanjang ikut mempromosikan brand inu, ribuan testimoni dari Flek Parah, Jerawat Radang, muka kusam dan masalah kulit lainnya berhasil menjadi kulit yang sehat merona.

Kalau sekarang jujur saja, saya mundur menjadi reseller karena keteteran dengan tugas sebagai macan ternak--mama cantik anter anak-- dan DL tulisan di beberapa komunitas menulis dan kegiatan sebagai blogger.


Oya, akhir-akhir ini produk andalan saya terutama yang gak bisa lepas dari pounch terletak pada Day Creamnya.  Sejak awal pake DC Lamour, saya langsung jatuh cinta sebab gampang nyatu di kulit, nggak lengket di wajah dan awet seharian meski beberapakali tersapu keringat dan air wudhu.  Jadi walau isinya seuprit pake DC ini tuh hemat, gak perlu terus-terusan diulangi pemakaiannya dalam sehari. Selain itu Day Cream Lamour lengkap mengandung SPF 25 berasal dari vitamin C, vitamin E, Aha, Alpha Arbutin, sehingga sangat efektif menghilangkan noda hitam/flex berfungsi meningkatkan kelembapan, kekenyalan, mencerahkan rona wajah.

Day Cream Lamour dalam aplikasinya bisa juga digunakan sebagai alas bedak.  Khusus bagi saya yang demennya serba praktis, sejak kenal DC ini, bedak sudah lama jarang dibawa kemana-mana karena lebih banyak ditinggal di rumah.

Kesan yang paling nggak terlupakan selama jadi konsumen Lamour khususnya si mungil Day Cream ketika traveling ke Malaysia.  Nggak perlu bawa banyak peralatan ngelenong, si kecil ajaib ini udah bisa bikin saya glowing tanpa takut kalah kece nampang di negeri orang.   Sttt... sempet foto di cable car genting lo saya kala itu sama produk ini ... issh sombong kali emak ini 😂😂

Jika kalian kepo pengen coba, bisa menghubungi setiap agen di kota terdekat.  Hampir setiap daerah Lamour punya keagenan ataupun reseller tetap.  Khusus daerah Lampung, boleh japri saya, nanti saya bisikin agen di kota ini. Jadi, nggak usah takut mahal diongkir atau harga berbeda di agen yang satu kota dengan yang lain, karena Lamour menerapkan sistem marketing online yang price productnya seragam di seluruh Indonesia.  Khusus untuk Day Cream harga  dibanderol 120K untuk isi 10g.


Tapi sebelum mencoba, siapin mental supaya gak salting kalau dipuji lebih glowing oleh suami atau banyak orang ya .... cieee.

Oya sebagai catatan kaki DC dan produk Lamour tidak menjanjikan kulit wajah putih bak artis Korea ya ... Lamour merupakan serangkaian skincare yang menjaga agar kulit senantiasa sehat dan bercahaya.

#odop
#estrilookcommunity
#day5

No comments:

Powered by Blogger.